TENTARA AMERIKA KELUAR DARI IRAK BULAN AGUSTUS 2010. INIKAH MOMENT NAIKKNYA DINAR IRAK?

Selasa, 15 September 2009

Wapres AS Berkunjung ke Irak
Era Baru News Rabu, 16 September 2009


Wapres AS Joe Biden

Baghdad - Wakil Presiden AS Joe Biden tiba di Baghdad Selasa dalam lawatan ketiganya ke negara itu tahun ini, untuk pembicaraan dengan para pemimpin penting Irak dan untuk menemui tentara AS, seorang jurubicara kedutaan besar AS mengatakan.

Biden diberi misi khusus oleh Presiden Barack Obama untuk tetap fokus benar-benar pada Irak saat peralihan AS ke penarikan semua tentara tempur dari negara itu pada Agustus tahun depan.

Gedung Putih menjelaskan dalam pernyataan sebelumnya Selasa bahwa Biden akan menemui Presiden Jalal Talabani, Perdana Menteri Nuri al-Maliki dan para pemimpin senior lain di Baghdad.

"Ia juga akan bertemu dengan wakil misi PBB di Irak. Wakil Presiden Biden akan menyampaikan komitmen kuat AS pada masa depan dan persatuan nasional Irak," kata pernyataan itu.

Biden terakhir mengunjungi Irak pada 4 Juli, untuk kunjungan pada hari kemerdekaan Amerika untuk menemui tentara dan mengadakan pembicaraan dengan para pejabat Irak hanya empat hari setelah penarikan AS dari pusat-pusat kota Irak pada 30 Juni.

Segera sesudah penarikan AS, ia mengatakan peran Amerika di Irak telah beralih dari keterlibatan militer yang dalam ke satu dukungan diplomatik, sebelum penarikan seluruhnya.

Bagaimanapun setelah kunjungan terakhir Biden, Baghdad memperingatkan Washington untuk mundur dari upayanya untuk memecahkan perselisihan di antara sekte-sekte di negara yang dirusak-perang itu, mengatakan bahwa campurtangan seperti itu dapat menimbulkan persoalan baru.

Peringatan itu tiba stelah Biden memperingatkan "jalan sulit sebelum Irak akan mnemukan perdamaian dan stabilitas yang kekal", menyinggung perlunya untuk mendorong kepercayaan di antara kelompok-kelompok etnik dan agama yang berbeda.

Biden acap kali menyuarakan keprihatinan mengenai perseteruan yang tak hilang-hilang antara masyarakat Syiah, Sunni dan Kurdi yang akan menajdi rintangan jalan bagi kemajuan politik. (Ant/top)

0 komentar: